Programmatic Advertising dan permasalahannya
Sumber :
Programmatic advertising adalah aktivitas melakukan online advertising yang dilakukan secara automatis. login ke dashboard, create new campaign, tentukan budget total, daily budget, tentukan profile audience, upload materi creative banner, set harga penawaran dan klik tombol eksekusi. dan campaign pun berjalan. report bisa dilihat secara realtime. Berbeda dengan jaman dahulu , digital campaign melalui tahapan kurang lebih sebagai berikut,
(1) menghubungi top publisher, adnetwork, portal , online news media.
(2) melakukan negoisasi harga
(3) mengirimkan purchase order ke banyak vendor publisher/adnetwork/portal, tidak lupa mengirmkan materi / creative banner juga
(4) campaign dijalankan
(5) meminta report berkala ke masing-masing vendor
(6) melakukan evaluasi kinerja campaign
pada programmatic advertising, tugas panjang dan repetitive ini diambil oleh aplikasi komputer, apakah ada masalah dari automasi seperti ini?
Hasilnya dapat dilihat sebagai berikut
Dari sisi media publisher:
Media online / publisher memilik ruang / space iklan yang ditawarkan kepada advertiser,
(1) Direct sales / Premium Advertiser: Ruang iklan yang dibeli langsung oleh advertiser. Publisher/online media memasang harga tinggi untuk iklan premium ini
(2) Remnant Inventory: Ruangan / space iklan yang belum terjual , kemudian digunakan untuk pemasangan iklan melalui adexchange atau adnetwork. Padajenis iklan ini, pemilik media/publisher tidak berhubungan langsung dengan pemasang iklan, semua diatur melalui Programmatic Selling
permasalahan yang timbul, porsi iklan pada direct sales / penjualan langsung mengalami penurunan, karena Advertiser lebih menyukai pemasangan iklan melalui remnant inventory.
pertanyaan diajukan pada survey: “Bagaimana kamu melihat penjualan iklan pada media online di masa depan ?”
Pertanyaan ini diajukan kepada
89 % pemilik media yang menyediakan ruang iklan secara direct/langsung dan programmatic
11 % pemilik media yang menggantungkan penjualan ruang iklan secara programmatic
dari golongan 89%
menyatakan ini (programmatic) adalah sesuatu yang baru bagi kami, inventory kami dipisah menjadi 2 jenis, standard display untuk programmatic dan direct sales untuk partnership besar, solusi pemasangan iklan berdasarkan pembelian, solusi pemasangan iklan dan pemasangan iklan dengan format khusus yang berdampak
besar.
dari golongan 11%
saya melihatnya akan menjadi full programatic, bagaimanapun juga sebenarnya kami tidak setuju , kami merasa terancam dengan programmatic,
karena programmatic seperti kanibal, menggerus pendapatan yang biasa didapat dari direct sales
Unlocked potential: Potensi yang masih tersembunyi
Page 1 of 3 | Next page